hero

LE LIFT PRO LE LIFT PRO

The architect of beauty

Selama lebih dari 25 tahun CHANEL Research telah mempelajari karakteristik wajah yang tampak awet muda, khususnya tanda-tanda klinis pada area segitiga wajah yang awet muda(1).

Area ini, yang terletak di antara bagian atas tulang pipi dan ujung dagu yang akan berubah seiring pertambahan usia. Dengan rangkaian produk perawatan kulit ahli LE LIFT PRO dari CHANEL yang mengandung 3 formula yang diperkaya madu enzim melipona, volume wajah tampak terdefinisi ulang dan kontras warna kembali seimbang. Keremajaan area segitiga kembali seperti semula: +103%(2).

(1) Studi dilakukan terhadap 6.000 wanita di seluruh dunia.
(2) Dihitung berdasarkan evaluasi terhadap 12 parameter klinis yang terkait dengan volume dan kontras wajah (elastisitas, penurunan kelopak mata, kerutan, dan lain-lain). Evaluasi klinis terhadap 30 wanita setelah 2 bulan penggunaan rangkaian perawatan LE LIFT PRO: Concentré Contours dan Crème Volume di pagi hari, serta Concentré Contours dan Masque Uniformité di malam hari.

Bahan aktif dan ampuh

honey with bubbles

Di laboratorium terbukanya di Kosta Rika, CHANEL Research menemukan bahan aktif yakni madu enzim dari lebah melipona. Bahan aktif tersebut mampu menyingkirkan 99%(1) sel fibroblas terdevitalisasi, mengurangi pigmentasi yang disebabkan oleh sel fibroblas terdevitalisasi sebesar 73%(2), dan memperkuat jaringan pendukung kulit hingga 2,2 kali lipat(3).

1) Uji in vitro pada sel kulit tua.
2) Uji ex vivo.
3) Uji ex vivo: peningkatan kualitas matriks ekstraseluler yang dievaluasi setelah perlakuan selama 72 jam dengan madu enzim melipona dan diukur berdasarkan intensitas warna biru setelah diwarnai dengan Masson’s trichrome.

LE LIFT PRO

Concentré Contours

Concentré contours key visual
Flacon LE LIFT PRO Concentré Contours
Memperbaiki, membentuk, mengencangkan.

Sebagai langkah pertama dalam rangkaian perawatan dengan produk perawatan kulit, LE LIFT PRO Concentré Contours mengandung formula pengencang yang memadukan madu enzim melipona, biopolimer yang berfungsi mengencangkan, dan asam hialuronik untuk mengembalikan kontur wajah, mengurangi kulit kendur, dan memberikan kelembapan sepanjang hari.

LE LIFT PRO

Crème Volume

Crème Volume key visual
Pot LE LIFT PRO Crème Volume
Memperbaiki, membentuk, mengenyalkan.

Sebagai langkah kedua dalam rangkaian perawatan dengan produk perawatan kulit, LE LIFT PRO Crème Volume mengandung formula selembut sutra. Krim ini menggabungkan madu enzim melipona dan sumber kolagen alami untuk mengenyalkan kulit, menghaluskan kerutan, mengembalikan volume wajah, dan menyeimbangkan kontras warna kulit.

LE LIFT PRO

Masque Uniformité

Masque Uniformité key visual
Pot LE LIFT PRO Masque Uniformité
Memperbaiki, membentuk, meratakan.

Sebagai langkah ketiga dalam rangkaian perawatan dengan produk perawatan kulit, LE LIFT PRO Masque Uniformité mengandung formula yang lembut dan menggabungkan madu enzim melipona dengan niacinamide yang mencegah dan menyamarkan bintik hitam. Volume wajah dan kontras warnanya kembali seimbang sehingga area segitiga wajah tampak awet muda.

${block-ancillary-title}

${block-ancillary-subtitle}

Accessoire de Massage key visual
Packaging ancillary
${block-ancillary-product-title}

${block-ancillary-product-description}

${block-ancillary-legals}

LE LIFT PRO,
rangkaian produk
ahli perawatan kulit